Instagram -->

Selasa, 07 Juni 2011

JIKA

jika saat ini kakimu terlalu lelah untuk melangkah

Tapi setidaknya kamu masih bisa bertahanUntuk berhenti sejenak mendapat kekuatan baru

Dan setelah itu kamu bisa melangkah lagi



Jika saat ini air matamu tidak berhenti mengalir

Setidaknya kamu bisa mengusap air mata dengan tanganmu

Dan berlutut di hadapan Tuhan untuk menerima penghiburan

Dan setelah itu air matamu akan berganti menjadi sebuah senyuman



Jika saat ini kamu melihat hampir tidak ada harapan lagi

Tapi setidakNya kamu masih mempercayai Yesus

Sehingga harapanmu tidak akan pernah hilang



Jika saat ini kamu kehilangan banyak hal dalam hidupmu

Tapi setidaknya kamu masih memiliki Yesus

Sehingga semua hal yang hilang itu bisa diganti olehNya



Jika saat ini kamu dalam penantian sebuah jawaban doa

Kamu harus percaya bahwa rancanganNya yang terbaik

Sehingga saat kamu menerima jawabannya kamu tetap bisa bersyukur

jika jawaban itu tidak sesuai dengan keinginanmu



Jika saat ini kamu begitu berlimpah berkat

Setidaknya kamu menyadari bahwa ketika lahir,kamu bukan apa-apa dan tidak membawa apa-apa

Sehingga kamu tidaklah menjadi sombong





Tetaplah berharap dan bersyukur...





--God Bless You--